Jabat Ketua MPP, Mardiono Sebut Romahurmuziy Duta Antikorupsi PPP

  • Bagikan
PPP/ppp.or.id

JURNALTODAY.ID, Nasional – Mantan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Romahurmuziy diberikan tugas khusus menjadi duta antikorupsi oleh partainya.

Hal itu diakui langsung oleh Pelaksana tugas Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono. Pengalaman Romahurmuziy yang pernah mendekam di penjara akibat terjaring Operasi tangkap tangan (OTT) KPK menjadi alasan.

Mardiono menyebutkan bahwa jabatan Ketua Majelis Pertimbangan yang kini ditempati oleh Romahurmuziy agar memberikan pertimbangan ke internal, sekaligus menjaga kader mereka agar tidak terlibat dalam kasus korupsi.

“Kami butuh beliau agar memberikan guidance pada kader-kader kami agar tidak terjerembab dalam hal yang sama,” ucap Mardiono.

Keputusan PPP memberikan tempat kepada bekas Ketua Umum mereka yang pernah dianggap memberikan dampak negatif kepada partai berlambang Ka’bah akibat kasus suap sehingga harus mendekam di balik jeruji besi.

Namun bagi partai hasil fusi dari partai-partai Islam di era pemerintahan Soeharto ini, aktor usia yang masih muda serta pengalaman Romahurmuziy cukup menjadi alasan.

Sementara terkait hukuman yang pernah dijatuhkan kepada tersangka jual beli-jabatan di Kementerian Agama ini pun sudah dilewati.(*)

  • Bagikan