Laga Dramatis, Belanda Tundukkan Ukraina

  • Bagikan
Georginio Wijnaldum merayakan golnya. Belanda unggul 3-2 atas Ukraina

AMSTERDAM – Tuan rumah Belanda nyaris saja ditahan imbang Ukraina dalam laga perdananya di Euro 2020. Meski memenangkan pertandingan, bertanding di hadapan publik sendiri, nyatanya tidak membuat De Oranje menang mudah. Mereka hanya mempu menang tipis 3-2.

Jalannya Pertandingan

Sejak awal laga tempo permainan berlangsung cepat. Belanda bahkan nyaris mendapatkan gol pertamanya di menit ketiga. Aksi solo run yang dilakukannya mampu melewati beberapa pemain Ukraina sebelum melepaskan tendang keras. Sayang, tak berakhir manis. Georgi Bushchan berhasil selamatkan gawangnya.

Dua menit berselang, Bushchan lagi-lagi mampu mementahkan peluang Belanda. Denzel Dumfries yang berdiri kosong gagal memanfaatkan menerima umpan terukur Georginio Wijnaldum.

Belanda membombardir pertahanan Ukraina. Bahkan dalam sepuluh menit awal, anak asuh Andriy Shevchenko dipaksa untuk berjibaku mengamankan pertahanan mereka. Menit dua puluh tujuh, Belanda kembali kehilangan peluang mencetak gol akibat gemilangnya Bushchan yang menggagalkan tendangan Wout Weghorst dari dalam kotak pinalti.

Menit ketiga puluh sembilan lagi-lagi penjaga gawang Ukraina pupuskan harapan Belanda secara berturut-turut. Tendangan voli Wijnaldum berhasil ditepisnya. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.

Pada babak pertama, dominasi Belanda membuat Ukraina hanya mendapat satu peluang on target, itupun sepakan yang berasal dari Andriy Yarmolenko dengan mudah mendarat dalam pelukan Maarten Stekelenburg.

Memasuki babak kedua, Belanda yang tak mengendurkan serangan akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Menit lima puluh dua, umpan silang yang dikirimkan Dumfries berhasil dihalau Bushchan, cilaka bola jatuh ke kaki Wijnaldum. Bola pun meluncur ke gawang Ukraina tanpa halangan. 1-0 Belanda memimpin.

Menguasai jalannya permainan, anak asuh Frank De Boer tak mau kehilangan tempo. Mereka terus menyerang. Tak sia-sia, di menit lima puluh delapan Belanda akhirnya mendapatkan gol kedua mereka. Weghorst menghukum kesalahan pemain belakang Ukraina dengan sepakan keras kaki kanannya. Belanda menjauh, 2-0.

Selisih yang cukup jauh nyatanya tak membuat Belanda santai. De Oranje masih menekan. Mencari gol ketiga mereka. Sebaliknya, Ukraina berusaha melepaskan diri dari tekanan Belanda. Setelah beberapa peluang berhasil dicuri, akhirnya Ukraina berhasil tipiskan ketertinggalan di menit tujuh puluh lima.

Kerja sama apik Yarmalenko dan Roman Yaremchuk didepan gawang Belanda berhasil diakhirinya dengan dengan sepakan keras yang mengarah ke sudut kanan atas. Usaha Stekelenburg untuk mengamankan gawangnya gagal. Skor berubah, 2-1. Berhasil dapatkan golnya,  Ukraina bergairah untuk kembali cetak gol.

Dan terjadi lagi. Empat menit setelah skuad kuning-biru mendapatkan gol pertamanya, akhirnya mereka mendapatkan gol kedua, sekaligus merubah kedudukan menjadi imbang, 2-2.

Berawal dari tendangan bebas yang di eksekusi oleh Ruslan Malinovsky, Yaremchuk yang berdiri bebas tanpa penjagaan berhasil menyundul bola ke tiang jauh membuat Stekelenburg tak berdaya.
Sadar akan bahaya, Belanda bangkit. Akhirnya sorakan kegembiraan pecah di Johan Cruyff Arena di menit delapan puluh lima. Sundulan Dumfries berhasil memperdaya Bushchan usai menerima umpan lambung Nathan Ake. Skor berubah, 3-2 kembali Belanda unggul.

Hingga laga usai, skor pun tak berubah. Dengan hasil ini, untuk sementara Belanda menduduki peringkat kedua Grup C di bawah Austria. Sementara Ukraina menempati posisi tiga.

Susunan Pemain :

Belanda :

Maarten Stekelenburg; Jurrien Timber (Joel Veltman 88′), Stefan de Vrij, Daley Blind (Nathan Ake 64′); Denzel Dumfries, Maarten de Roon, Georginio Wijnaldum, Frenkie de Jong, Patrick van Aanholt (Owen Wijndal 64′); Wout Weghorst (Luuk de Jong 88′), Memphis Depay (Donyell Malen 90′).

Ukraina :

Georgi Bushchan; Oleksandr Karavaev,Illia Zabarnyi, Mykola Matvyenko, Vitalii Mykolenko; Ruslan Malinovskiy, Serhiy Sydorchuk, Oleksandr Zinchenko; Andriy Yarmolenko, Roman Yaremchuk, Olekasandr Zubkov (Marlos 13′ (Mykola Shaparenko 64′)).

  • Bagikan