BARIKADE 98 Kaltim Bagikan Parsel Untuk Penyapu Jalan Dan Pemulung

  • Bagikan
Ketua DPW Barikade 98 Kaltim, Sencihan dan Wakil Sekretaris Bidang Ekonomi Akbar Ciptanto membagikan paket lebaran kepada penyapu jalan dan pemulung.

SAMARINDA – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022, BARIKADE 98 Kalimantan Timur (Kaltim) membagikan paket lebaran kepada petugas penyapu jalan dan pemulung di Kota Samarinda.

Paket lebaran tersebut dibagikan dengan berkeliling menggunakan mobil menyisir setiap jalan kota, mendatangi petugas penyapu jalan dan pemulung, Sabtu (30/04/2022).

Parsel dibagikan langsung oleh Ketua DPW Barikade 98 Kaltim, Sencihan beserta jajaran pengurus lainnya.

Sencihan menyampaikan bantuan tersebut memang diperuntukkan bagi penyapu jalan dan pemulung, apalagi dalam suasana bulan puasa dimana kebutuhan sehari-hari meningkat.

“Tentu ini akan sangat bermanfaat, akan ringankan beban para petugas penyapu jalan dan pemulung dalam memenuhi kebutuhan ramadhan,” kata Sencihan saat ditemui seusai membagikan parsel.

Menurut eksponen ’98 ini, penyapu jalan ataupun pemulung memiliki kontribusi yang sangat besar bagi kota. Alasannya, mereka yang selalu siap 24 jam menjaga kota Tepian agar terlihat bersih, indah dan nyaman.

“Kadang kita tidak tahu kapan mereka bekerja, tapi yang jelas di pagi hari Samarinda sudah bersih,” ungkap Sencihan.

 

Sementara itu, Akbar Ciptanto selaku Wakil Sekertaris Bidang Ekonomi menjelaskan paket lebaran yang diserahkan pihaknya itu merupakan bagian dari bentuk kepedulian, sekaligus menjaga silaturahmi dengan para penerima.

“Saudara-saudara kita itu telah menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab. Sudah sepantasnya selaku warga Kota Samarinda menyampaikan rasa terimakasih kepada mereka,” ujar Akbar Ciptanto.

Dirinya berharap apa yang diserahkan BARIKADE 98 tersebut dapat bermanfaat dan juga sebagai jembatan silaturahmi untuk merawat persaudaraan.

  • Bagikan