Andi Harun-Rusmadi Peraih Suara Terbanyak Pilkada Samarinda

  • Bagikan

SAMARINDA – Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Penghitungan Suara Tingkat Kota Samarinda telah selesai digelar, Kamis (17/12/20) dini hari tadi. Bertempat di Hotel Bumi Senyiur, KPU Kota Samarinda menetapkan pasangan Andi Harun-Rusmadi sebagai peraih suara terbanyak dalam gelaran pilkada serentak 2020 Kota Samarinda.

Andi Harun-Rusmadi unggul dari kedua paslon lainnya, Berkati – Darlis dan Zairin – Sarwono. Pasangan nomor urut 2 ini meraup 102.592 total suara. Disusul pasangan independen, Zairin Zain yang berpasangan dengan Sarwono dengan total suara 98.245. Sementara M. Barkati dan M. Darlis diposisi terakhir dengan 83.243 total suara.

Dalam pleno tersebut disebutkan bahwa sebanyak 284.080 jumlah suara sah sementara jumlah suara tidak sah sebanyak 17.475. Dengan total suara sah dan tidak sah 301.555.

Pleno KPU Kota Samarinda yang dipimpin oleh Firman Hidayat didampingi komisioner Mawaddah dan Ihsan Hasani tidak menghadirkan seluruh komisionernya.

Diketahui sebelumnya, bahwa Najib dan Dwi Haryono tidak dapat hadir akibat terkonfirmasi covid-19 hingga harus melakukan isolasi mandiri.

Pleno yang berlangsung sejak Rabu pagi hingga Kamis dini hari tersebut berlangsung cukup alot, sejumlah keberatan dari saksi paslon nomor 3 terus dilayangkan, namun tak hanya mendapatkan tanggapan dari pihak KPU, sanggahan pun diberikan dari pihak saksi paslon lainnya.(*)

  • Bagikan