Ujang, Salib di Logo HUT RI Bisa mempengaruhi Alam Bawah Sadar

  • Bagikan

JAKARTA – Menanggapi kontroversi yang menimbulkan kegaduhan akhir akhir ini, pengamat politik Ujang Komaruddin mengungkapkan hal ini mencuat diakibatkan munculnya gambar menyerupai salib pada logo HUT RI ke 75, ini semua bisa dihindari jika pihak istana berhati-hati.

“Kehati-hatian istana sangat mentukan, teliti sebelum membeli dan teliti sebelum disebarkan ke publik, ujar Ujang kepada Jurnaltoday, jumat (14/8/20).

Dosen Universitas Al Azhar Indonesia ini menilai, kelalaian dan ketidak pastian istana telah mengakibatkan kontroversi yang tidak produktif, sejatinya hal-hal yang sensitif, istana harus lebih peka.

Direktur eksekutif Indonesia Political Review (IRR) ini juga menegaskan, simbol mempunyai peranan yang sangat penting, bahkan bisa mempengaruhi alam bawah sadar seseoran ketika ditempatkan pada posisi strategis seperti logo HUT ke 75 RI.

Oleh karenanya, harus sangat berhati-hati apalagi yang menyangkut gambar simbol, atau logo yang menyerupai simbol-simbol keagamaan. Akan sangat rentan dipermasalahkan pihak-pihak yang terkait

“Setiap simbol itu memiliki arti dan makna, karena itu, masyarakat memperotesnya dan mempersoalkannya ketika menyalahi norma. Simbol itu bisa mempengaruhi alam bawah sadar seseorang, meskipun belum tentu mempengaruhi keyakinan,” Ujang mengakhiri, paparannya. (PP)

  • Bagikan